BANGKINANGKOTA(RakyatTimes.id) – Kepala SMAN 1 Bangkinang Kota M. Hendra Yunal, S.Pdi, M.Si resmi melantik dan mengukuhkan Ketua Dharma Wanita SMAN 1 Bangkinang Kota Zubaidah Assyifa, SE.I,ME beserta pengurus periode 2023-2025 di Mushola Bahrul Ilmi SMAN 1 Bangkinang Kota, Jum’at (17/3/2023).
Pengukuhan tersebut diawali dengan Tausyiah menyambut Bulan Suci Ramadhan 1444 H oleh penceramah Dr. Dendy Muhammad S.Pd.i S.Sy M.Pd yang diikuti oleh seluruh unsur SMAN 1 Bangkinang Kota.
Usai Pelantikan, Ketua DWP yang baru saja dilantik Zubaidah Assyifa menyampaikan bahwa Ia ingin kembali menggalakkan Dharma Wanita ini karena sudah lama vakum.
“Dengan adanya Dharma Wanita ini supaya terjalin silaturrahmi antara sesama tenaga pendidik dan tenaga kependidikan dengan sesama istri ataupun suaminya,” ujar Zubaidah.
Dirinya juga berharap dengan silaturrahmi ini tumbuh program-program yang bermanfaat dan membangun untuk meningkatkan kualitas sumber daya anggota Dharma Wanita Persatuan SMAN 1 Bangkinang Kota.
Sementara itu Kepala SMAN 1 Bangkinang Kota, Hendra Yunal mengaku bahwa DWP ini memang sudah lama terhenti.
“Sudah terhenti selama 18 tahun karena memang tidak pernah di aktifkan,” ujarnya.
Hendra Yunal menyebut bahwa DWP ini sangat perlu diaktifkan untuk memupuk kembali kebersamaan keluarga besar SMAN 1 Bangkinang Kota.
“Dengan DWP ini makin mempererat tali silahturahmi, kekompakkan, memperkokoh kekeluargaan yang tidak hanya sebatas guru tetapi juga suami dan juga istri serta anak-anaknya,” ungkap Hendra Yunal.***
Ikuti Kami di Halaman FACEBOOK RAKYAT TIMES dan TELEGRAM RAKYAT TIMES untuk mendapatkan informasi terupdate
***
Dapatkan info berita terbaru via Group Whatsapp RAKYAT TIMES
***
Ikuti INSTAGRAM RAKYAT TIMES untuk mendapatkan informasi terbaru dalam Gambar.